Terapi Applied Behavior Analysis atau yang sering disebut Terapi ABA adalah suatu proses terapi pendekatan secara psikologis terhadap anak berkebutuhan khusus seperti autisme. Proses terapi ini berfokus pada analisis perilaku anak autis agar dapat menemukan metode penyembuhan yang tepat.
Dalam terapi ABA, terapis akan mengajarkan keterampilan baru kepada anak agar mereka dapat mengurangi perilaku yang tidak normal seperti sering mengulangi gerakan yang sama atau sulitnya berinteraksi dengan orang lain. Tujuan akhir dari terapi ini adalah untuk mengubah kebiasaan pada anak autis dan dapat menjalani hidup normal seperti anak seumurannya.
Tujuan Terapi ABA?
Setiap hal yang dilakukan pasti memiliki suatu tujuan untuk dicapai. Terapi ini ditemukan oleh ahli psikologi yang menjadi salah satu alternatif solusi untuk penyembuhan anak autisme. Tujuan dari terapi ini diantaranya:
- Mempelajari berbagai skill yang digunakan untuk kehidupan sehari-hari.
- Mengembangkan keterampilan komunikasi dan bermain dengan seusianya.
- Membantu anak autis agar dapat peka terhadap perasaan baik dirinya sendiri maupun orang lain.
- Mengembangkan fokus anak terhadap akademik dan non akademik.
- Memberi cara untuk mengelola perilaku dan emosinya sendiri.
Yang Harus Dilakukan Saat Terapi ABA
Pada saat terapi harus diimbangi dengan suatu upaya yang kain agar mendapatkan hasil yang maksimal. Upaya tersebut adalah dengan pemenuhan gizi seimbang. Kini, banyak terapis yang memasukkan menu dengan beras organik di keseharian makanannya.
Makanan akan menunjang sistem pencernaan dan membantu otak bekerja optimal. Dengan pemenuhan makanan yang sehat dan berimbang, terapi ABA akan lebih cepat terlihat hasilnya. Terapis juga bisa mulai mengajarkan tentang pentingnya memilih makanan yang sehat kepada anak agar menjadi terbiasa. Beras mentik susu dinilai bagus untuk autis karena tidak mengandung gluten dan kasein.
Metode Terapi ABA Yang Dilakukan Terapis Maupun Orangtua
Terapis dan orangtua merupakan kunci penting untuk keberhasilan metode terapi ini. Karena merekalah yang menjadi ujung tombak suatu proses terapi yang setiap saat berinteraksi dengan anak autis. Sebelum dilakukan terapi, yang bersangkutan akan diberi arahan dan modul selama terapi itu diberikan.
Adapun metode pada saat terapi diantaranya:
- Duduk berhadapan dengan anak karena anak autis perlu diperhatikan selalu dan memerlukan cara interaksi yang lebih intens.
- Terapis akan melakukan beberapa gerakan untuk memancing anak sambil menyebut namanya.
- Terapi akan melakukan kontak mata dengan anak sesering mungkin.
- Memanggil nama anak akan membuat anak lebih sadar dan peka saat dipanggil oleh orang lain diluar sesi terapi.
- Terapis akan membenarkan respon yang salah agar anak dapat mengerti cara merespon yang benar.
- Pujian akan selalu dilontarkan setiap anak berhasil mengikuti arahan terapis. Ini penting untuk mengajarkan cara mengapresiasi suatu tindakan.
- Membantu anak menyukai makanan sehat dan bergizi.
Kapan Anak Dikatakan Berhasil?
Pada proses terapi ABA sendiri, anak autis dikatakan berhasil apabila respon mereka terhadap suatu kondisi yang berhubungan dengan orang lain sudah dapat mereka kontrol. Anak autis dikatakan sembuh jika mereka sudah dapat hidup mandiri tanpa bantuan dari orangtuanya, setidaknya dalam hal tugas rumah atau kemampuan hidup lainnya.
Terapi ABA juga dikatakan telah berhasil apabila anak telah dapat berhenti menggerakkan anggota badannya secara berulang dan dapat mengontrol makanannya sendiri. Meskipun tidak 100% dapat persis sama dengan orang normal, terapi ini akan membantu anak autis merasakan rutinitas biasa seperti orang normal lainnya.
Tidak ada orang yang berharap memiliki anak yang berkebutuhan khusus seperti autis. Dan tidak akan anak yang mengharapkan dirinya akan menjadi salah satu anak yang menerima terapi ini. Namun, kita dapat berupaya melatih anak agar dapat tumbuh menjadi pribadi yang mandiri saat menginjak dewasa. Terapi ABA dan beras organik adalah paduan terepic untuk bantu penyembuhan autisme.
Untuk pemesanan beras khusus untuk Autis bisa menghubungi link di bawah ini :
https://linktr.ee/Dedi.agrospora
Instagram : https://www.instagram.com/beras_organik_pringkasap/